by admin
Posted on 26-January-2024 , 15:15:06 WIB
Tangsel - Memperingati Hari Gizi Nasional merupakan momen untuk kembali memperhatikan tingkat gizi bagi anak-anak Indonesia terutama pada anak-anak usia remaja. Semakin produktif aktivitas remaja di sekolah maupun di lingkungan, semakin penting juga asupan gizi yang perlu ditingkatkan oleh berbagai pihak, terutama orang tua dirumah sebagai garda terdepan dalam pemberian asupan gizi untuk putra-putrinya.
Hari Gizi Nasional Ke-64 tahun 2024, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengusung tema 'MP-ASI Kaya Protein Hewani Cegah Stunting'. Lebih tepatnya dengan slogan “MP-ASI Berkualitas untuk Generasi Emas”. Tujuan adanya Hari Gizi Nasional ini yaitu untuk meningkatkan komitmen dari berbagai pihak, Salah satunya untuk bersama membangun gizi menuju bangsa sehat berprestasi melalui gizi seimbang. Hal ini mengingat persoalan gizi buruk masih banyak terjadi di beberapa daerah di Indonesia.
SMK PUSTEK Serpong turut andil dalam memperingati Hari Gizi Nasional dengan beberapa kegiatan diantaranya dengan didahulukan pembacaan Tawasul dan berzanji sebagai rasa syukur atas nikmat sehat sampai saat ini, lalu dilanjutkan dengan kegiatan makan bersama siswa disekolah dan pemberian vitamin untuk para siswa yang diselenggarakan oleh sekolah bekerja sama dengan PUSKESMAS Pondok Jagung Serpong Utara Kota Tangerang Selatan.
Kegiatan juga di hadiri oleh salah satu komedian ternama di Indonesia yakni Bapak Muhammad Azis atau biasa dipanggil Azis Gagap, beliau memberikan tips sukses kepada seluruh siswa diselingi candaan yang membuat bahagia para pendengarnya. Beliau berpesan kepada seluruh siswa agar memiliki sikap yang konsisten, berbakti kepada kedua orang tua dan Guru di Sekolah. Dokter Syalfa sebagai tenaga kesehatan PUSKESMAS Tangsel juga memberikan berbagai macam tips kesehetan untuk seluruh siswa terutama dalam mencegah anemia dikalangan remaja. Di akhir acara Dokter mengajak siswa terutama siswa perempuan (siswi) untuk bersama-sama berucap “Sehat, Cerdas, Cantik, Tanpa Anemia” sebagai komitmen siswa untuk tetap menjaga kesehetan untuk diri sendiri dan lingkungan sekitar-nya.